iSTTS punya E-Library ?? Simak dulu ceritanya.



iSTTS punya e-Library ?? Betul sekali, iSTTS punya e-Library. Letaknya ada di dalam Tower of The Eagles atau yang biasa yang disebut Gedung E. Gedung E bisa dilihat langsung saat kita masuk dari pintu gerbang, terlihat gedung besar yang memiliki banyak kaca diarah jam 10 pandangan kita.

Di e-Library terdapat banyak komputer yang bisa digunakan untuk membaca buku elektronik juga bisa digunakan untuk mengerjakan tugas. Komputer - komputer tersebut dapat dilihat ketika kita membuka  pintu masuk menuju e-Lib. Komputer - komputer itu benar - benar memadai untuk mengerjakan tugas dan untuk membaca buku - buku elektronik.


Pintu Menuju R. Teater 3D dan Multimedia
Yap... sesuai gambar diatas, terdapat Ruang Teater 3D dan Multimedia yang dapat digunakan oleh para mahasiswa untuk menonton film untuk hiburan maupun untuk ilmu pengetahuan. Untuk dapat menggunakan ruangan ini, jumlah mahasiswa yang akan menggunakannya harus berjumlah minimal 6 orang.



Di e-Lib (sebutan secara singkat), mahasiswa bisa membawa laptop untuk mengerjakan tugas dan tersedia meja dan colokan listrik untuk mengecas gadget mereka.
Tetap, mahasiswa harus menjaga ketenangan dan kebersihan ruangan e-Lib.










Jadi bagaimana menurut Anda mengenai e-Library milik iSTTS ???







-Author

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengen ke Mall !!! Cari Tahu Yuk Jarak iSTTS ke Mall yang Ada di Surabaya

Gaptek ?! Begini cara membayar SPP iSTTS